Sekolah Online Gratis
Situs dan aplikasi Sekolah online gratis saat ini tengah menjadi primadona dikalangan para pelajar dan mahasiswa tanah air. Terlebih dengan pandemi covid-19 yang kini tengah melanda.
Pembelajaran offline secara tatap muka sudah dihentikan hampir dua bulan ini untuk memutus mata rantai penyebaran virus covid-19. Kondisi pandemi ini tentu saja memaksa para Guru Dan siswa untuk melakukan kegiatan belajar mengajar menggunakan platform daring.
Pemerintahpun melalui Kemdikbud (Kementerian Pendidikan dan kebudayaan) menggalang kejasama dengan berbagai pihak untuk mendukung dan menyediakan platform sekolah online gratis.
Kemendikbud sendiri mengembangkan aplikasi pembelajaran daring berbasis web yang bisa diakses melalui komputer/laptop maupun perangkat android.
Portal Rumah Belajar milik kemdikbud dapat diakses di https://belajar.kemdikbud.go.id . Portal ini memiliki fitur-fitur andalan yang nantinya dapat dmaksimalkan penggunaannya.
Portal Sekolah online gratis dari Kemdikbud ini dapat dimanfaatkan guru dan siswa mulai dari tingkat PAUD sampai dengan Sekolah menengah, SMA maupun SMK.
Tidak cuma pemerintah yang dalam hal ini Kemdikbud, dari pihak swasta pun ikut bahu mambahu menyediakan fasilitas untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam rangka mendukung belajar dari rumah.
Apresiasi juga disampaikan Mendikbud atas dukungan berbagai pihak dalam ikut serta mendukung dan membantu para siswa untuk terus belajar dan terhubung dengan guru dari jarak jauh.
Gotong-royong, bahu membahu secara sukarela untuk pendidikan ini pasti menjadi solusi atas penghentian seluruh kegiatan pembelajaran tatap muka di unit sekolah dalam rangka menghentikan penyebaran covid-19..
Beberapa mitra usaha menyatakan sanggup membantu dan bekerjasama dengan Kemdikbud menyelenggarakan sistem pembelajaran online. Platform sekolah online gratis ini akan dibuka untuk umum sehingga bisa diakses oleh semua orang.
Siapakah mereka?
Perusahaan yang selama ini fokus dengan pendidikan online yang menyatakan bergabung adalah Ruang guru, Microsoft, Google Indonesia, Kelas pintar, Quipper, Zenius dan Sekolahmu.
Google Indonesia
Dalam situasi pandemi covid-19 Google berkomitmen untuk membantu semua orang termasuk anak bangsa agar bisa terus belajar dirumah dengan aplikasi G Suite for Education. Aplikasi ini tersedia gratis dari Google. Ada Google meet, google classroon dan sebagainya.
Semua fasilitasnya boleh digunakan bebas sampai 1 juli 2020. G Suite for Education di klaim oleh Google membutuhkan sedikit akses internet. Sehingga menghemat bandwith dan dapat diakses dari daerah yang lambat akses internetnya.
Google G Suite for Education dapat diakses disini : https://blog.google/outreach-initiatives/education/offline-access-covid19/
Kelas Pintar
Fernando Uffie sebagai founder Kelas Pintar, menyatakan sangat mendukung langkah Kemendikbud ini.
Guru dan peserta didik dapat mengakses aplikasi Kelas Pintar selama full satu bulan secara gratis. Hal ini merupakan wujud Kelas pintar dalam rangka pencegahan covid-19.
Kelas pintar dapat diakses disini: https://kelaspintar.id
Microsoft Indonesia
Dari Microsoft Indonesia, menyediakan office 365 untuk membantu pembelajaran online.
Untuk dapat memanfaatkan fasilitas dari microsoft ini, Sekolah menyediakan Domain lembaga pendidikan sebagai identitas bagi murid dan Guru.
Fasilitas team dalam aplikasi ini dapat mensimulasikan suasana kelas, sehingga proses belajar mengajar dapat berlangsung dengan lancar.
Microsoft Office 365 dapat diakses disini: https://microsoft.com/id-id/education/products/office
Quipper
Banyak fasilitas di dalam aplikasi Quipper yang nantinya akan dibagikan aksesnya untuk pihak sekolah, guru dan siswa.
Untuk ujian, tugas dan laporan hasil kerja siswa akan diberikan secara gratis.
Terutama untuk sekolah-sekolah yang terdampak langsung covid19. Demikian seperti yang dikatakan oleh Hanani Faiza Content Associate Manager Quipper
Quipper School dapat diakses disini: https://quipper.com/id/school/teachers/
Ruang Guru
Belva Devara CEO sekaligus founder Ruang guru mengumumkan bahwa sekolah online gratis melalui aplikasi Ruang guru sudah bisa di akses.
Materi pembelajaran online gratis dalam bentuk video, yang disampaikan oleh para guru mata pelajaran yang profesional, dapat diikuti setiap hari senin sampai hari jumat jam 08.00 sampai jam 12.00. Yang mencakup semua pelajaran dari tingkat SD sampai SMA.
Di Ruang Guru ada juga fasilitas untuk Guru supaya terus dapat mengembangkan diri dan kemampuan dengan mengikuti pelatihan online.
Pelatihan inipun disediakan gratis selama sebulan.
Ruangguru dapat diakses disini: https://ruangguru.onelink.me/blPk/efe72b2e
Sekolahmu
Direktur Sekolahmu Radinka Qiera juga sudah menyatakan ikut berkontribusi selama masa karantina corona ini.
Sekolahmu juga menyediakan kelas virtual untuk mendukung kegiatan belajar dirumah mulai PAUD sampai SMA. Fasilitas yang disediakan untuk sekolah guru dan siswa ini dirancang sangat baik oleh tim Sekolahmu yang pastinya sudah banyak pengalaman di dunia pendidikan.
Sekolahmu dapat di akses disini: https://www.sekolah.mu/tanpabatas
Zenius
Tak ketinggalan pula dari Zenius juga menyatakan dukungan terhadap pemerintah untuk mendukung kebijakan sekolah online. seperti yang dikatakan oleh Rohan Monga CEO Zenius. Di katakan olehnya, Zenius sudah merumuskan cara dalam membantu setiap siswa untuk dapat secara mandiri belajar di rumah secara efisien, efektif, dan yang pasti juga, terarah serta terukur.
Zenius dapat diakses disini: https://zenius.net/belajar-mandiri
Dengan sinergi yang baik antara pemerintah dan pihak pihak swasta ini, diharapkan bisa ikut membantu memenuhi kebutuhan akan sekolah online gratis serta meringankan beban sekolah untuk dapat terus melayani siswa terus belajar, walaupun harus dilakukan dirumah.
Salam Perdamaian!
[…] biru”, Universitas Gadjah Mada memiliki 18 Fakultas dengan 265 Program Studi. Memiliki satu sekolah vokasi dan satu pasca […]